-->

Cara Mudah Ganti SSD di notebook ASUS X200CA

Pada postingan kali ini saya akan berbagi pengalaman saya mengganti SSD di notebook ASUS X200CA, jadi standar nya notebook ini menggunakan HDD, karena pemakaian yang sudah cukup lama performa notebook ini berkurang sehingga laptop tersebut sangat lambat dalam proses nya, padahal sudah terpasang ram 4 Gb yang menurut saya cukup untuk melakukan komputasi ringan seperti excel, word dan teman - temannya.

karena alasan itulah saya mencoba mengganti HDD ke SSD untuk mengetahui apakah perbedaan nya sangat signifikan atau tidak dan setelah laptop di ganti ke SSD ternyata hanya membutuhkan waktu 3 detik dari notebook dinyalakan sampai notebook siap untuk digunakan, luar biasa perbedaanya sangat terlihat dari segi performanya.

Jika sebelumya pakai HDD membutuhkan waktu 10 - 30 detik dari start up sampai notebook siap digunakan setelah diganti hanya membutuhkan waktu 3 detik untuk komputer siap digunakan dari saat dinyalakan, jadi kalau ada yang tanya ganti SSD atau RAM maka saya pastikan akan menjawab ganti SSD dulu, terlihat perbedaan yang sangat signifikan ketika mengganti HDD ke SSD.

Berikut adalah video lengkap mengganti HDD ke SSD di notebook ASUS X200CA, jangan lupa di subscribe ya untuk mendapatkan info terbaru terkait tutorial permrograman dan informasi teknologi dan komputer lainnya.


Semoga apa yang saya bagikan bisa bermanfaat untuk anda yang sedang ingin mengganti SSD di notebook ASUS X200CA.

Selamat Mencoba

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel